31 Dec , 2020

Tips hemat kuota internet yang menipis bagi para blogger

Tips hemat kuota bagi para blogger - Kali ini kita akan membahas tentang bagaimana caranya tips hemat kuota internet bagi para Blogger. Menjadi seorang blogger tidaklah gratis, karena tentunya kita membutuhkan kuota internet untuk mengupdate setiap artikel yang kita buat, dan memberikan konten yang menarik lainnya. Hal ini tentunya akan membutuhkan kuota yang cukup banyak, tapi bagi anda para Blogger yang sudah profesional mungkin dapat meminimalisir permasalahan ini, karena semakin boros anda menggunakan kuota untuk Ngeblog maka akan semakin sedikit apa yang akan anda terima, karena apa yang dapat anda lakukan ketika kuota anda telah habis? Mungkin anda akan menjawab membeli kuota kembali, tapi bukankah hal ini terlalu boros? tentu saja ini boros!!!

Oleh karena itu, didalam artikel ini akan membahas tentang bagaimana tips hemat kuota internet bagi para Blogger. Berikut tips yang saya berikan
  • Menulis artikel secara offline dengan menggunakan Wordpad

Tips yang paling awal ialah anda semestinya menulis artikel yang ingin anda update secara offline dan anda dapat memamfaatkan wordpad sebagai wadah untuk menampung artikel anda yang ingin anda tulis, sehingga jika anda telah selesai menulis kan artikel di wordpad maka anda bisa lansung mengCopy nya ke blogger, dan kuota anda tidak terbuang percuma saat berada di dasboard blogger yang akan terus menerus memakan data
  • Tidak terlalu sering mengotak atik blog

Mungkin bagi anda para blogger senang sekali mengotak-atik tampilan blog anda agar menjadi lebih bagus. Sehingga anda pun menjadi sering membuka Blog anda dan terus menerus membuka dan menutupnya kembali, sehingga hal ini akan membuat kuota anda semakin terkuras. Oleh karena itu, anda harus memikirkan terlebih dahulu apa saja yang ingin anda perbaiki dan apa saja yang ingin anda ubah dari tampilan blog anda, sehinggaapa yang anda pasang nantinya akan jauh lebih tertarget dan tak perlu menggantinya lagi
  • tidak terlalu sering melihat berapa orang yang mengunjungi blog anda pada hari itu

Kebiasaan yang sangat lazim dari para blogger yaitu kebiasaan untuk melihat dan ingin mengetahui berapa orang yang sudah mengunjungi blog mereka pada hari itu, bahkan dalam satu jam saja seorang blogger yang sangat penasaran dapat membuka iktisar blog nya sebanyak 10 kali, tentunya hal ini suatu ke borosan yang tak berguna. Misalkan saja 1x membuka iktisar membutuhkan 50 Kb data, dan pada satu jam anda membukanya sebanyak 10x maka 10 x 50 = ialah 500 kb, namun anda kalikan saja dalam satu hari berapa kali anda membuka nya dan dikalikan dengan sebulan, tentu saja anda akan mendapatkan hasil yang besar.

Jadi Tips hemat kuota bagi para blogger yang dapat anda terapkan sehingga anda dapat menggunakan kuota anda pada hal yang penting dan tidak membuang-buangnya pada suatu yang boros
Next Prev